MASA LALU BERSAMA ADIKKU
Aku berasal dari keluarga sederhana dengan tiga bersaudara. Aku dengan adikku umurnya tidak jauh berbeda, selisih 1 tahun. Kami sangat dekat dan selalu bermain bersama. Hingga pada usia enam tahun Allah memisahkan kita. Adikku tercinta, adikku tersayang....
Adikku yang dulu selalu bermain bersama dengan ku kini telah tiada. Semua itu karena jatuh, siang hari kami bermain bersama. Kami berlari-lari merebutkan sebuah tongkat. Dan tanpa disadari lantai yang adikku injak ternyata ada tumpahan air, hingga akhirnya adikku terjatuh dan terbentur kepalanya dengan lantai.
Setelah beberapa jam kejadian itu, kita masih bermain dan tertawa bersama. Namun, di tengah malam adikku yang tidur tepat disampingku bangun dan muntah-muntah. Aku langsung berteriak memanggil ayah dan ibu ku. Mereka semua panik mencemaskan adikku, dan di pagi hari kami sekeluarga langsung membawa adikku ke rumah sakit. Dokter langsung memeriksa adikku, setelah hasil lab keluar ternyata adikku terkena penyakit geger otak. Itu semua karena aku, aku yang mengajaknya bermain dan berlari-lari. Karena benturan itu adikku sampai harus berada di rumah sakit. Setelah 24 jam ibu ku menemani dan menjaga adikku tepat dipukul 06.30 WIB Allah mengambil adikku. Adikku yang belum genap 6 tahun sudah tak ada lagi di dunia ini. Aku hanya menangis, dan menyesali semua kejadian itu. Andai dulu aku tidak mengajaknya bermain mungkin sampai saat ini dia masih ada disampingku. kini 13 tahun berlalu, aku masih mengingatnya dengan jelas semua kejadian itu. Dan mungkin penyesalan itu masih ada, tapi aku yakin adikku bahagia disisi-Nya. Adikku tersayang, mungkin nanti bila waktunya sudah tiba kita akan bertemu kembali.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar